Akibat Kemarau Panjang, Polres Sikka Distribusi Air Bersih di Nelle

  • Bagikan
Aparat Polres Sikka mendistribusikan air minum bersih, Selasa (27/8/2019) kepada warga Dusun Halat di Desa Nelle Barat, Kabupaten Sikka, Pulau Flores. //Foto: Pos Kupang

Maumere, Delegasi.Com – Aparat Polres Sikka, Selasa(27/8/2019) mendistribusikan Air bersih bagi warga Nelle, akibat musim kering yang berkepanjangan.
Kesulitan Air Bersih yang menimpa sebagain warga Kabupaten Sikka di Pulau Flores seperti dirilis pos kupang.com, terus menerus mendapat simpati Polres Sikka.

Bekerjasama dengan BRI, BNI dan Pegadaian Cabang Maumere, setiap tiga hari, mobil tangki Polres Sikkamendistribusikan air bersih kepada warga desa di Kecamatan Nelle.

Baca Juga : Broker Forex Terbaik Yang Resmi di Rilis BAPPEBTI 2023

Hari Selasa (27/8/2019) siang, mobil tangki membawa air bersih ke kediaman Yohanes Nurak warga Dusun Halat, Desa Nele Barat, untuk didistribusikan kepada warga setempat.

“Pak Yohanes menampung air bersih menyampaikan terima kasih. Bantuan air bersih sangat bermanfaat bagi warga yang mengalami kekeringan saat ini,” ujar Kapolres Sikka, AKBP Rickson Situmorang, S.IK, Rabu (28/8/2019) siang di Maumere.

Rickson mengatakan, tiga desa di Nelle yang mengalami kekeringan menerima jatah satu tangki air bersih setiap pekan. Ia berharap, sekitar bulan Oktober 2019, sudah turun hujan, sehingga warga tidak mengalami kekurangan lagi.
//delegasi(*/Yani Making)

Komentar ANDA?

  • Bagikan